ARTÍCULO
TITULO

Penerapan Prinsip Islamic Garden pada Taman Kota di Surabaya

Oktavi Elok Hapsari    
Muhamad Ratodi    
Rafiika Narulita Sari    

Resumen

Taman sebagai ruang terbuka kota, dipercaya mampu memberikan kontribusi baik secara makro maupun mikro terhadap kualitas perkotaan dan penduduknya. Sebagai ajaran yang komprehensif, Islam pun telah mengatur panduan penataan lanskap dengan prinsip Islamic Garden.  Penelitian ini bertujuan untuk mengobservasi bagaimana penerapan sembilan prinsip taman Islam dengan sejumlah parameter pada taman-taman kota di Surabaya, kota yang dikenal luas dengan keberadaan taman-taman kotanya. Dengan metode purposive sampling, ditentukan lima taman kota aktif pada lima wilayah kota Surabaya yang dijadikan objek pengamatan. Hasil observasi menunjukkan bahwa parameter urutan dan pola telah terpenuhi pada keseluruh lokasi amatan, khususnya terkait aspek keseimbangan besaran Ruang Terbuka Hijau dan Ruang Terbuka Non-Hijau serta Bentukan geometri yang terdapat di hampir seluruh taman. Sedangkan Taman Bungkul dan Taman Flora menjadi taman kota yang paling banyak memenuhi penerapan parameter Islamic Garden di Kota Surabaya

 Artículos similares

       
 
Yohanes Djarot Purbadi, Reginaldo Christophori Lake     Pág. 12 - 23
Pariwisata merupakan salah satu model dalam strategi pembangunan yang semakin banyak digunakan. Pariwisata berbasis masyarakat dan ekonomi kreatif merupakan trend konsep yang diyakini mampu menyejahterakan masyarakat dan melestarikan lingkungan. Desa wis... ver más

 
Fibria Conytin Nugrahini, Rofi'i Rofi'i     Pág. 61 - 68
Kondisi koridor selatan Kejawan Putih Tambak Surabaya terkait posisinya yang berbatas pagar perumahan skala besar membuat koridor ini memiliki berbagai masalah akibat keberadaan pagar pembatas itu sendiri. Berbagai dampak akibat tidak jelasnya kewenangan... ver más

 
Rita Ernawati     Pág. 60 - 68
Ruang terbuka hijau merupakan elemen penting dalam menciptakan kota yang impresif dan berkualitas dalam mewujudkan kota ekologis. Penetapan proporsi 30% oleh pemerintah merupakan ukuran minimal untuk menjamin keseimbangan pembangunan kota. Kota Surabaya ... ver más

 
Mega Ayundya Widiastuti     Pág. 32 - 38
Gunung Merapi merupakan salah satu dari 129 gunungapi aktif di Indonesia yang sering meletus. Pada 26 Oktober 2010 Gunung Merapi mengalami erupsi kembali. Bencana ini merupakan yang terbesar dibandingkan dengan bencana serupa dalam lima periode waktu seb... ver más

 
Arfiani Syariah     Pág. 39 - 48
Perubahan paradigma pembangunan dari sistem terpusat ke daerah cukup memberikan porsi penting bagi masyarakat untuk ikut andil di dalam kegiatan perencanaan pengembangan sebuah kawasan. Untuk dapat memberikan peran secara efektif, masyarakat dituntut unt... ver más