Dampak Rasio CAMEL Terhadap Kinerja Keuangan (Studi Kasus Pada Perbankan Go Publik Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2021)

Ika Swasti Putri(1*) , Yuniatin Trisnawati DKW(2) , Umi Hanifah(3)


(1) Universitas Dharma AUB Surakarta
(2) Universitas Dharma AUB Surakarta
(3) Universitas Dharma AUB Surakarta
(*) Corresponding Author

Abstract


Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Capital Adequacy Ratio (CAR), Non Performing Loan (NPL), Net Interest Margin (NIM), Biaya Operasional terhadap Pendapatan Operasional (BOPO), dan Loan to Deposit Ratio (LDR) terhadap kinerja keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan ROA sebagai pengukuran kinerja keuangan. Periode yang digunakan dalam penelitian ini adalah 5 (lima) tahun. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini sejumlah 42 Perusahaan Bank Konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 11 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial CAR berpengaruh positif tidak signifikan terhadap kinerja keuangan. Variabel NPL secara parsial berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap kinerja keuangan. Variabel NIM secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan. Variabel BOPO secara parsial berpengaruh negatif signifikan terhadap kinerja keuangan. Variabel LDR secara parsial berpengaruh positif tidak signifikan terhadap kinerja keuangan. Secara simultan CAR, NPL, NIM, BOPO, dan LDR berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan ditunjukkan dengan nilai F signifikan sebesar 0,000. Kemampuan CAR, NPL, NIM, BOPO, dan LDR dapat menjelaskan kinerja keuangan sebesar 77,3% sebagaimana ditunjukkan dengan besarnya adjusted R square sebesar 0,773 sedangkan sisanya 22,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dimasukkan ke dalam penelitian.

Keywords


Capital Adequacy Ratio (CAR); Non Performing Loan (NPL); Net Interest Margin (NIM); Biaya Operasional terhadap Pendapatan Operasional (BOPO); Loan to Deposit Ratio (LDR)

Full Text:

PDF

References


Aprianti, R., Sahyunu, & Manan, L. O. A. (2021). Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Keuangan Sektor Perbankan Periode 2016-2020. Sultra Journal of Economic and Business, 2(2), 137–149.

Ardila, Isna, Ayu Anindya Putri. (2015). Analisis Kinerja Keuangan Dengan Pendekatan Value for Money Pada Pengadilan Tebing Tinggi. Jurnal Riset Akuntansi dan Bisnis. Vol 15, No.1.

Azmi, F., Pramono, N. H., & Wahyuni, M. (2021). Analisis Tingkat Kesehatan Bank Syariah Menghadapi Pandemi Covid-19. Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam, 7(03), 1880–1888.

Bani, F., & Yaya, R. (2016). Rasio Likuiditas Pada Perbankan Konvensional dan Syariah di Indonesia. Jurnal Riset Akuntansi & Bisnis, 16(1), 1–26.

Dendawijaya, Lukman. (2014). Manajemen Perbankan. Cetakan Ketiga. Ghalia Indonesia. Jakarta.

Fahmi, I. (2018). Pengantar Manajemen Keuangan. Bandung: Alfabeta.

Fajari, S., & Sunarto. (2017). Pengaruh CAR, LDR, NPL, BOPO terhadap Profitabilitas Bank (Studi Kasus Perusahaan Perbankan yang Tercatat di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2011 sampai 2015). Prosiding Seminar Nasional Multi Disiplin Ilmu & Call for Papers UNISBANK Ke-3, 3(Sendi_U 3), 853–862.

Ghozali, Imam. (2016). Aplikasi Analisis Multivariete Dengan Program IBM SPSS 23 Edisi 8. Cetakan ke VII. Semarang : Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Hamidu, Novia P. (2013). Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Pertumbuhan Laba Pada Perbankan di BEI. Jurnal EMBA. Vol. 1, No. 3, 711-721.

Hery. (2018). Analisis Laporan Keuangan : Integrated and Comprehensive Edition. Cetakan Ketiga. PT Gramedia : Jakarta.

Harun, U. (2016). Pengaruh Ratio-Ratio Keuangan CAR, LDR, NIM, BOPO, NPL Terhadap ROA. Jurnal Riset Bisnis Dan Manajemen, 4(1), 67–82.

https://www.idx.co.id/

Indyarwati, E. V., & Handayani, N. (2017). Pengaruh Rasio CAMEL terhadap Kinerja Keuangan Perbankan Syariah. Jurnal Ilmu Dan Riset Akuntansi, 6(8), 1–15.

Irman, M., & Wulansari, V. (2018). Analysis of camel ratio effect on banking financial performance in banking company which listing in bei year 2011-2016. Bilancia, 2(78), 182–194.

Jumingan. (2014). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta : PT Bumi Aksara.

Kasmir. (2012). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada

Lutfi, A. M., Erlangga, H., Nurjaya, N., Priadana, S., & Dwiwarman, D. A. (2021). Pengaruh Capital Adequacy Ratio Dan Bopo Ratio Terhadap Return on Asset Pada Pt. Bank Muamalat Indonesia, Tbk Periode 2010-2019. Jurnal Ekonomi Efektif, 3(3), 420–428. https://doi.org/10.32493/jee.v3i3.10540

Ningsih, S., & Dewi, M. W. (2020). Analisis Pengaruh Rasio NPL, BOPO Dan CAR Terhadap Kinerja Keuangan Pada Bank Umum Konvensional Yang Terdaftar Di BEI. Jurnal Akuntansi Dan Pajak, 21(01), 71–78. https://doi.org/10.29040/jap.v21i1.1159

Pamularsih, D. (2015). Pengaruh LDR, NPL, NIM, BOPO, CAR dan Suku Bunga Terhadap Profitabilitas Pada Sektor Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2009-2013. Jurnal of Accounting, 1.(1.), 1-20. https://jurnal.unpand.ac.id/index.php/AKS/article/view/190/186

Pelo, Cristi, Horman. (2012). Analisis Faktor-Faktor Yang Berpengaruh terhadap Profitabilitas Bank Yang Terdaftar Pada BEI Selama Tahun 2000-2010. UNHAS.

Pinasti, W. F., & Mustikawati, R. I. (2018). Pengaruh Car, Bopo, Npl, Nim Dan Ldr Terhadap Profitabilitas Bank Umum Periode 2011-2015. Nominal, Barometer Riset Akuntansi Dan Manajemen, 7(1). https://doi.org/10.21831/nominal.v7i1.19365

Pratikto, M. I. S., & Afiq, M. K. (2021). Analisis Tingkat Kesehatan Bank Dan Potensi Financial Distress Menggunakan Metode Rgec Dan Zmijewski Pada Bank Bni Syariah Tahun 2015-2019. Jurnal Ekonomi Syariah Teori Dan Terapan, 8(5), 570. https://doi.org/10.20473/vol8iss20215pp570-581

Pratiwi, D. D. (2012). Pengaruh CAR, BOPO, NPF dan FDR terhadap Return on Asset (ROA) Bank Umum Syariah di Indonesia. Skripsi, 85.

Putri, F. S. (2013). Pengaruh Risiko Kredit dan Tingkat Kecukupan Modal Terhadap Tingkat Profitabilitas Pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Skripsi, 27.

Samaniyatun, M. (2019). Analisis Pengaruh Non Performing Loan (NPL), Loan To Deposit Ratio (LDR), Biaya Operasional Terhadap Pendapatan Operasional (BOPO), Capital Adequacy Ratio (CAR), dan Net Interest Margin (NIM) Terhadap Kinerja Keuangan (Studi Pada Perbankan yang Terdaftar. Naskah Publikasi, 1–19.

Sudarmawanti, E., & Pramono, J. (2017). PENGARUH CAR, NPL, BOPO, NIM DAN LDR TERHADAP ROA (Studi kasus pada Bank Perkreditan Rakyat di Salatiga yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan Tahun 2011-2015). Among Makarti, 10(1), 1–18. https://doi.org/10.52353/ama.v10i1.143

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung PT Alfabeta.

Tristiningtyas, Vita: Mutaher, O. (2013). Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja keuangan Bank Umum Syariah. Jurnal Akuntansi Indonesia, 3(2), 131–145. https://doi.org/10.53088/jadfi.v2i1.320




DOI: https://doi.org/10.36587/probank.v7i2.1340

Article Metrics

Abstract views: 264 | PDF views: 257

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




 
©  ProBank: Jurnal Ekonomi dan Perbankan
View Probank Stats